Pilihan wisata Anda di Australia sangat beragam, layaknya negara ini sendiri. Temukan acara, tujuan wisata yang unik, teritorial, negara bagian, dan kota-kota di Australia. Apakah Anda punya dua waktu pekan untuk melihat pemandangan atau enam bulan untuk mendatangi seluruh negara ini di dalam sebuah mobil karavan, di sini Anda akan temukan segala hal yang perlu Anda ketahui tentang tempat yang perlu didatangi dan hal yang dapat dilakukan selama liburan Anda di Australia. Gunakan usulan rute untuk membantu Anda merencanakan petualangan Anda di Australia yang sempurna. Jika Anda mencari alam, petualangan, seni dan budaya, makanan dan anggur, atau liburan inspirasional, Anda akan temukan segala yang Anda butuhkan di sini.
1. Sydney
Rencanakan liburan Anda di Sydney dengan memanfaatkan jadwal wisata tiga hari kami, yang membawa Anda ke berbagai tujuan wisata di sekitar Sydney Harbour, pantai dan kawasan di dalam kota. Anda dapat membaca tentang pegunungan Blue Mountains yang menjadi Warisan Dunia dan penjelajahan padang semak Six Foot Track.
Dapatkan informasi tentang tempat lain yang layak dikunjungi di New South Wales dan perjalanan permai yang dapat Anda ikuti dari Sydney. Anda dapat berkendara melintasi rute Pacific Coast Touring Route ke arah utara menuju Brisbane, melintasi Hunter Valley, Port Stephens dan Byron Bay yang bergaya bohemia. Atau menuju selatan ke Melbourne melintasi pantai pasir putih yang alami di Jervis Bay.
Dapatkan informasi tentang berbagai kota lain di Australia dan dapatkan beragam ide baru untuk menghabiskan sisa liburan Anda di Australia. Melbourne, Great Ocean Road dan Red Centre Australia semuanya dapat dinikmati dalam liburan selama tiga pekan dari Sydney.
Untuk lebih banyak ide berlibur di Sydney, Anda dapat membaca artikel kami mengenai Hunter Valley, pantai-pantai berair kemilau di Sydney, jalur jalan kaki dari Bondi ke Bronte dan balap kapal yacht tahunan dari Sydney ke Hobart. KLIK DI SINI
2. Perth
Rencanakan liburan Anda di Perth dan dari Perth, Australia. Anda pasti akan jatuh hati dengan ibu kota paling barat Australia, yang terletak di Swan River, dengan dikitari pantai-pantai Samudera Hindia dan kebun anggur Swan Valley.
Dapatkan tinjauan singkat mengenai Perth dan juga info tentang kota-kota Australia lainnya. Dapatkan informasi lebih lanjut mengenai tempat-tempat yang dapat dikunjungi di kota ini dan sekitarnya. Dari Kings Park yang rindang dan pantai-pantai sunyi hingga pelabuhan Fremantle yang menawan serta Rottnest Island di dekatnya, semuanya dapat dijumpai di Perth. Rencana perjalanan tiga hari kami memberi Anda ide apa yang dapat Anda lakukan dalam liburan Anda di Perth.
Pelajari tentang tujuan wisata lain di Australia Barat yang dapat Anda jelajahi dari Perth. Berkendara ke arah selatan menuju kilang anggur, ombak, gua dan hutan tinggi di Margaret River atau ke arah utara menuju Monkey Mia dan Ningaloo Reef. Selanjutnya nikmati bentang alam daerah pedalaman yang luas di Kimberley dan kota-kota perburuan emas yang bersejarah seperti Kalgoorlie. Jelajahi perjalanan yang tak terlupakan yang dapat Anda lakukan dari Perth melintasi benua Australia. KLIK DI SINI
3.Melbourne
Temukan semua yang ingin Anda ketahui tentang Melbourne di Australia, ibu kota Victoria dan sebuah pusat keramaian gaya hidup, olahraga, budaya dan kuliner.
Rencanakan liburan Anda ke Melbourne dengan memanfaatkan jadwal wisata tiga hari kami, yang mencakup wisata budaya Melbourne, Yarra River dan St Kilda Beach. Temukan informasi lebih lanjut tentang tujuan wisata di Victoria yang dapat Anda kunjungi dari Melbourne, dan perjalanan spektakuler yang bisa Anda ikuti. Anda dapat berkendara menyusuri Great Ocean Road menuju Twelve Apostles dan pantai-pantai selancar kelas dunia di Victoria. Tantang diri Anda dengan menjelajahi jalur Great Alpine Walk yang berbukit atau berkendara menyusuri Great Alpine Road melintasi pegunungan Alpen Australia dan Gippsland.
Pelajari tentang berbagai kota lain di Australia dan dapatkan beragam ide baru untuk menghabiskan sisa liburan Anda di Australia. Dari Melbourne, Anda dapat menumpang pesawat terbang atau kapal feri menuju Tasmania, berkendara melintasi rute Pesisir Pasifik menuju Sydney atau di sepanjang Great Ocean Road menuju Adelaide.
Pada akhirnya, Anda dapat menyelaraskan rencana perjalanan Anda ke Melbourne dengan salah satu acara kota ini yang termasyhur di dunia, seperti Grand Prix Australia, Tenis Australia Terbuka atau Melbourne Cup. KLIK DI SINI
4.Brisbane
Rencanakan liburan Anda ke Brisbane dengan memanfaatkan jadwal wisata tiga hari kami. Anda dapat bersantai di taman yang rimbun di South Bank, menengok langsung tempat berbelanja di Brisbane dan wisata sehari ke Pulau Moreton yang berpasir. Untuk sesuatu yang lain, Anda dapat berpetualang di sepanjang Sungai Brisbane.
Dapatkan informasi lebih lanjut tentang tujuan wisata utama di Queensland dan perjalanan berpemandangan permai menuju ke sana yang bisa Anda pilih. Anda dapat berkendara melintasi Great Sunshine Way menuju Gold Coast, Pulau Fraser dan Noosa. Regangkan kaki Anda melalui jalur jalan kaki Gold Coast Great Hinterland Walk. Atau ikuti rute Pacific Coast Touring Route yang mengarah ke utara menuju Cairns dan Great Barrier Reef yang merupakan Warisan Dunia.
Kami juga memiliki banyak ide untuk membantu merencanakan liburan Anda di Australia dari Brisbane. Anda dapat berlayar menyusuri Kepulauan Whitsunday, atau menjelajahi Hutan Hujan Purba Daintree. Anda dapat terbang ke Sydney atau berkendara ke selatan melintasi rute Pacific Coast Touring Route melalui surga pantai era baru Byron Bay. KLIK DI SINI
5. Adelaide
Rencanakan liburan Anda di Adelaide dengan memanfaatkan jadwal wisata tiga hari kami, yang memadukan berbagai tujuan wisata di Adelaide, taman-taman, pantai, perkebunan anggur dan keindahan pesisir di Semenanjung Fleurieu.
Dapatkan informasi lebih lanjut tentang Australia Selatan, tujuan wisata ternama yang dapat Anda kunjungi dari Adelaide, dan perjalanan spektakuler yang membawa Anda ke sana. Anda bisa lebih dekat dengan kanguru, koala, anjing laut, penguin dan burung pelikan dalam petualangan suaka margasatwa di Pulau Kanguru. Anda juga dapat terbang melintasi Wilpena Pound yang terletak di pegunungan Flinders Ranges yang berbatu dan dimakan waktu. Lihat pegunungan Flinders Ranges dan Pulau Kanguru, dan juga Barossa Valley serta Semenanjung Fleurieu dengan berkendara melintasi Lingkar Australia Selatan.
Pelajari tentang berbagai kota lain di Australia dan dapatkan beragam ide baru untuk menghabiskan sisa liburan Anda di Australia. Dari Adelaide, Anda dapat menumpang kereta Ghan menuju Darwin yang tropis, sambil mengikuti tur menuju Alice Springs dan Katherine dalam perjalanannya. Anda dapat berkendara melintasi rute yang sama di sepanjang Explorers Highway yang bersejarah. KLIK DI SINI
6. Darwin
Rencanakan liburan Anda di Darwin dengan memanfaatkan jadwal wisata tiga hari kami. Kunjungi berbagai tujuan wisata di Darwin dan galeri seni suku Aborigin, berpesiar melintasi kawanan buaya di Sungai Adelaide dan mengikuti wisata sehari ke Taman Nasional Litchfield. Dapatkan informasi lebih lanjut tentang Teritorial Utara dan begitu banyak tujuan wisata ternama di sana.
Dari Darwin, diperlukan perjalanan sehari menuju Taman Nasional Kakadu yang merupakan Warisan Dunia – sebuah wilayah yang kaya akan lahan basah, kehidupan satwa liar dan galeri seni cadas suku Aborigin. Anda dapat terbang ke Red Centre Australia, tempat bersemayamnya monolit Uluru yang sakral dan terbuat dari batu pasir, dan juga Alice Springs, Kings Canyon, Taman Nasional Finke Gorge dan pegunungan MacDonnell Ranges.
Darwin juga merupakan tempat keberangkatan untuk melakukan petualangan Australia yang unik. Anda dapat melintasi benua menuju Adelaide dengan menyusuri Explorers Highway yang bersejarah atau dengan menumpang kereta Ghan. Anda juga dapat mengambil jalan melingkar melintasi pojok barat laut Australia dengan berkendara menyusuri jalur Savannah Way menuju Broome. KLIK DI SINI
7. Canberra
Rencanakan liburan Anda di Canberra dengan memanfaatkan jadwal wisata tiga hari kami, yang memadukan museum dan galeri serta Taman Nasional Namadgi yang merupakan Warisan Dunia. Dapatkan informasi lebih lanjut mengenai tujuan wisata ternama ini, di mana Anda dapat melakukan penjelajahan padang semak, mendaki gunung, lebih dekat dengan satwa asli setempat dan melihat seni cadas kuno suku Aborigin. Kunjungi suaka margasatwa Tidbinbilla Nature Reserve atau berenang, memancing dan berkemah di Koridor Sungai Murrumbidgee.
Bacalah tentang perjalanan yang dapat Anda lakukan di Teritorial Ibu Kota Australia seperti jalur perjalanan Ibu Kota dan Pedesaan yang indah, yang menampilkan pedesaan kolonial, taman yang permai, perkebunan anggur, galeri dan toko barang-barang antik atau jalur penjelajahan romantis Poachers Trail. Kunjungi pegunungan Alpen Australia yang terbentang luas.
Dapatkan infomasi lebih lanjut tentang kota-kota lain di Australia atau rencanakan ide-ide berlibur Anda di Canberra agar sesuai dengan perayaan yang diselenggarakan di Canberra. Pada musim semi, bunga-bunga bermekaran di berbagai taman di Canberra untuk menyambut Floriade. Pada musim gugur, langit Canberra dipenuhi balon warna-warni untuk merayakan Canberra Balloon Fiesta. KLIK DI SINI
8. Hobart
Dapatkan semua informasi yang Anda butuhkan tentang Hobart, kota tepi pantai bersejarah di Tasmania.
Rencanakan liburan Anda di Hobart dengan memanfaatkan jadwal wisata tiga hari kami. Jelajahi pergudangan batu pasir dari tahun 1830-an di Salamanca Place, daki Gunung Wellington dan singkap keindahan alam liar di Pulau Bruny dalam wisata sehari.
Dapatkan informasi lebih lanjut tentang Tasmania, tujuan wisata ternama yang dapat Anda kunjungi dari Hobart, dan perjalanan spektakuler yang membawa Anda ke sana. Anda dapat berkendara melintasi East Coast Escape menuju Taman Nasional Freycinet, sebuah surga pegunungan berwarna merah muda, pasir putih dan laut dengan air berwarna biru kehijauan. Ini merupakan salah satu hutan belantara Warisan Dunia yang menaungi 17 taman nasional dan mencakup seperlima bagian pulau ini. Anda dapat melihat sebagian besar pemandangan tersebut, di antaranya Taman Nasional Cradle Mountain-Lake St. Clair, dalam perjalanan berkendara Circle Tasmania. Para pejalan kaki harus membaca jadwal wisata untuk penjelajahan Overland Track selama enam hari, yang membentang sejauh 65 km dari Cradle Mountain menuju Lake St. Clair. KLIK DI SINI
9. Gold Coast
Gold Coast Australia adalah kota modern dengan bangunan bertingkat tinggi berkilau , yang dibangun di sekitar pantai yang megah, yang termasuk "Surga Peselancar" terkenal di dunia.
Kota terbesar keenam di Australia, dan kedua terbesar di negara bagian Queensland, Gold Coast adalah tempat lahirnya ‘bikini’. Bersama bentangan pantai keemasan yang tiada akhir, terdapat taman tematik internasional, butik desainer, peristirahatan spa mewah, lapangan golf kelas dunia, serta restoran peraih penghargaan, bar kelas atas, dan klub malam yang semarak.
Kesemarakan yang terus-menerus itu berlanjut melalui serangkaian festival dan acara hampir setiap bulan dalam setahun yang menampilkan bakat-bakat di bidang olahraga terbaik di Australia.
Saksikan kejuaraan selancar penyelamatan yang sedang beraksi; bergabunglah dengan pria dan wanita perkasa Australia dalam renang samudra ‘Coolangatta Classic’; dan saksikan peselancar terbaik di dunia bersaing dalam Quicksilver & Roxy Pro.
Gold Coast juga menjadi gerbang tujuan wisata alam terbaik di Queensland. Tonton atraksi ikan paus, lakukan wisata pulau, dan temukan budaya Aborigin di daerah ini. Berkelanalah ke daerah yang memiliki keragaman hayati paling kaya di Australia, daerah pedalaman berselimutkan hutan hujan nan rimbun dengan taman-taman nasional yang terdaftar sebagai Warisan Dunia seperti Lamington, Border Ranges, Main Range, dan Nightcap.
Lanjutkan ke selatan menuju perbatasan Queensland-New South Wales, Anda akan menemukan Coolangatta dan Tweed Heads serta keindahan Mt Warning National Park yang memesona.
Alami Great Sunshine Way, Jalur Bersimbah Matahari menuju Brisbane, Fraser Island, dan Bundaberg; atau Rute Turing Pantai Pasifik dari Brisbane ke Cairns. Di sepanjang jalan Anda akan segera menemukan harta karun yang membuat pantai ini bernilai setinggi emas. KLIK DI SINI
10. Cairns
Gerbang menuju utara Queensland yang tropis, Cairns adalah ,kota trendi yang juga dikenal karena iklim tropis dan nyaman serta suasananya yang santai. Cairns menyuguhkan aneka pulau, hutan hujan, dan batu karang, dan Anda bisa berenang, bersnorkel, menyelam, dan melayari Great Barrier Reef yang terdaftar sebagai Warisan Dunia. Selami Hutan Hujan Tropis Basah Warisan Dunianya, atau telusuri jalur kereta api berpemandangan menakjubkan menuju desa yang dipenuhi kupu-kupu, Kuranda, dan menjelajahlah di antara burung beo warna-warni, platipus, serta buaya air tawar.
Jangan lewatkan menginap di penginapan ramah lingkungan Hutan Hujan Daintree nan magis, hutan hujan tropis tertua di planet ini yang masih bertahan, yang dinamai oleh orang Aborigin setempat ‘Wawu-karrba’, atau ‘penyembuhan arwah’. Penjelajahan Sungai Daintree akan mengungkap kehidupan buaya dan kura-kura dalam aliran air yang jernih berkilau. Lakukan wisata perjalanan di ketinggian atau telusuri begitu banyak jejak lintas alam untuk mengalami keragaman kehidupan luar biasa yang bisa ditemukan di sini. Menjelajahlah ke utara menuju perbatasan terpencil, Cape Tribulation dan selami budaya Aborigin.
Rute Wisata Pantai Pasifik dari Cairns menuju ibu kota Brisbane, menyusuri Townsville, Mackay, dan Fraser Island, pulau pasir terbesar di dunia. Jalur ini menghadirkan banyak pemandangan pantai terbesar di Queensland, pulau-pulau yang belum terjamah, dan taman nasional yang terdaftar sebagai Warisan Dunia di sepanjang jalan.
Jika Anda mencari petualangan yang mendebarkan, ingin merasakan pengalaman Aborigin, atau hanya ingin menembus hutan hujan tropis nan eksotis, Cairns punya semuanya, dalam jangkauan Anda. KLIK DI SINI
11. Alice Springs
Dikelilingi oleh gurun pasir merah yang terbentang ratusan kilometer ke semua arah, Alice Springs adalah salah satu kota pedalaman yang paling terkenal di Australia. Kota ini merupakan gerbang menuju pemandangan alam ikonik Uluru (Ayers Rock) dan Kata Tjuta National Park.
Di sini, kisah warisan dan sejarah Australia diturunkan melalui peristiwa dan peran karakter yang penuh warna, sebut saja karapan unta, penggali emas, dan penjelajah pedalaman.
Alice Springs terbentang di jantung fisik dan spiritual Red Centre Australia. Daerah ini dikelilingi di semua sisi oleh MacDonnell Ranges yang cadas, yang menurut pemilik tradisionalnya, orang Arrernte, terbentuk selama Dreamtime oleh ulat-ulat raksasa. Royal Geographic Society of Australia telah menghitung bahwa pusat gravitasi dan geografis benua ini terletak di Lambert Centre, sekitar 200 km di selatan kota.
Kini, hotel-hotel kelas atas, restoran, dan 20.000 penduduk, senantiasa menjunjung sejarahnya yang bergelora. Ini juga tempat yang sangat baik untuk membeli benda seni Aborigin yang unik.
Dari sini, Anda bisa menemukan salah satu jalur paling menantang di Australia,Larapinta Trail; dan inilah tempat ideal untuk terhubung dengan tradisi Aborigin Australia yang kaya serta pemandangan alam yang menakjubkan.
Jalur berkendara klasik pedalaman Australia, Red Centre Way, dari Alice Springs ke Kings Canyon, adalah salah satu cara terbaik untuk mengalami keajaiban alami pemandangan alam purba merah membara yang sangat luas ini. KLIK DI SINI
12. Broome
Broome adalah kota mutiara eksotis di gerbang barat wilayah Kimberley Australia Barat, dengan sejarah dan budaya yang sekaya pemandangan alamnya. Terletak paling utara di Negara ini, yang ditempuh dalam dua setengah jam penerbangan dari Perth, inilah oase warna, budaya, dan karakter.
Di sini Anda bisa berbelanja mutiara Broome yang indah atau berlian merah muda yang langka, atau menunggang unta menuju tenggelamnya mentari di sepanjang pasir putih alami Cable Beach. Anda juga bisa mengunjungi situs-situs yang pernah menjadi tempat tinggal dinosaurus atau menyaksikan burung-burung di Roebuck Bay yang telah dikenal dunia.
Dua di antara petualangan off-road terbesar di Australia bisa ditemukan di sini: Savannah Way dia antara Broome dan Darwin melalui Kununurra; dan Gibb River Road sepanjang 660 kilometer.
Derby, di timur Broome, merupakan basis penjelajahan Kepulauan Buccaneer – terdiri dari sekitar seribu pulau yang tersebar di sepanjang Laut Timor.
Karena Kimberley lebih besar daripada negara bagian Victoria dan Tasmania digabung jadi satu, dan jarak tempuh berkendara yang panjang di antara dua kota ini, maka Anda perlu merencanakan banyak waktu untuk kunjungan Anda.
Kununurra, atau "perairan besar" dalam bahasa Aborigin lokal, berjarak lebih dari 1000 kilometer dari Broome. Di sini Anda bisa melihat formasi batu karang misterius berbentuk sarang lebah di Bungle Bungles di Purnululu National Park yang terdaftar sebagai Warisan Dunia,ngarai berbatu Mitchell Plateau dan Horizontal Falls serta seni cadas Aborigin Gwion (Bradshaw) yang menakjubkan, dan yang tertua di dunia.
Langit biru terbentang luas, tanah merah membara, dan pemandangan belukar berbatu di Broome serta sekitarnya memunculkan pesona terbaik pedalaman Australia. KLIK DI SINI
13. Kota-kota Regional Australia
Cari tahu lebih jauh mengenai kota-kota regional di Australia, yang kaya akan keindahan alam dan merupakan gerbang menuju berbagai pengalaman yang tak boleh dilewatkan di Australia.
Kunjungi Cairns, di gerbang menuju dua situs Warisan Dunia: Hutan Hujan Daintree dan Great Barrier Reef. Lebih lanjut ke selatan terdapat kota gula Bundaberg yang megah, di mana Anda bisa snorkeling ke ujung selatan Great Barrier Reef dan menyaksikan penyu bersarang dan menetas di pantai Mon Repos. Jelajahi Gold Coast, yang memiliki pantai pasir putih dan hutan hujan yang menjadi Warisan Dunia, serta restoran, taman hiburan dan pusat perbelanjaan.
Di Alice Springs, tenggelamkan diri dalam karya seni khas Aborigin. Menjelajahlah melintasi pegunungan West MacDonnel Ranges dan ikuti wisata sehari ke Uluru di Red Centre Australia. Anda juga dapat menunggang unta di sepanjang pantai Cable Beach yang permai di Broome, pelabuhan mutiara terpencil di sudut barat laut Kimberley. Di pantai selatan Australia Barat terdapat kota Albany, di mana Anda bisa memancing dan menyelam, menjelajahi taman nasional, menyaksikan langsung kawanan paus di garis pantai berbatu yang menakjubkan ini. KLIK DI SINI
Mantap bos info ny...sekarang posisi dmn
BalasHapus